Hari ini, Polygon meluncurkan minivelo e-bike terbarunya untuk melengkapi seri Gili Family-nya melalui si nimble dan stylish Gili Fitte. Berbeda dengan Gili Velo yang dilengkapi flat handle bar, kali ini Polygon juga menghadirkan versi dengan drop handle bar! Memangnya kenapa drop handle bar sih? Lalu apa lagi ya perbedaannya dengan Gili Velo? Let’s get deeper!
Buat riding-mu lebih lincah!
Dengan drop bar pada mini velo e-Bike, posisi ridingmu akan lebih ramping sehingga dapat riding lebih lincah di mana pun; lewati kemacetan ataupun lewati tempat-tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya. Sangat cocok untuk commuting ataupun bersepeda keliling kota dan eksplor tempat baru bersama teman.
More power, more fun
Yes, it’s you, with more power. Dengan menggunakan 5 variasi power assist, power-mu akan termultiplikasi hingga maksimal 32 km/jam dan dapat digunakan hingga 50 km dalam keadaan penuh. Sehingga semua orang yang memiliki kapasitas yang berbeda-beda tetap dapat bersepeda bersama, menyamakan ritme, dan bersenang-senang keliling kota bersama. Enjoy!
Eits, meskipun dengan perbedaan tersebut, seluruh E-bike Polygon tetap menggunakan baterai Lithium-Ion berkapasitas 7Ah 252WH dengan kualitas tinggi. Selain itu, fitur ini mampu mengetahui penggunaan daya pada e-Bike sehingga dapat dengan mudah mendeteksi konsleting dan overheat pada baterai. Penggerak utama sepeda adalah tenaga dari pedaling yang dilakukan oleh rider, sehingga tidak menghasilkan CO2 seperti kendaraan bermotor dan tidak menggunakan bahan bakar. Dengan Lithium-ion battery dan perancangan e-Bike Gili Fitte, kami turut berupaya mengurangi? carbon footprint dan menghadirkan alternatif transportasi yang ramah lingkungan.
Bagaimana? Ready to be nimble anywhere?